
SOTO AYAM LAMONGAN Soto Ayam Lamongan merupakan kuliner khas Jawa Timur. Konon berdasarkan sejarah, masakan ini diwariskan turun-temurun dari juru masak Sunan Giri , mari simak sejarah dan resep membuatnya. Soto Ayam Lamongan adalah jenis soto yang berkembang di Kabupaten Lamongan. Ciri makanan khas Jawa Timur adalah penggunaan serbuk koya sebagai pelengkap. Koya terbuat dari kerupuk udang dan bawang putih goreng yang ditumbuk hingga halus dan menjadi bubuk. Penambahan bubuk koya ini yang membuat rasa soto menjadi lebih gurih. Kuah Soto Ayam Lamongan berwarna kuning karena terbuat dari kunyit. Lauk pelengkap Soto Lamongan ini meliputi tempe goreng, perkedel, tahu goreng, dan kerupuk. Penambahan sambal dan jeruk nipis menambah cita rasa kuliner ini. Mengutip penelitian Roikan dalam jurnal Biokultur, Vol.II/No.2/Juli-Desember 2013 tentang sejarah Soto Ayam Lamongan , pada zaman dahulu di Lamongan, orang berjualan soto ayam dengan dipikul da...